Teknostyle – Kabarnya tersiar, Mi 12 Series akan hadir di Indonesia dengan membawa tiga buah kamera belakang beresolusi besar. Berita ini disebarkan oleh seorang tipster, yang telah mengungkap detail tertentu terkait sistem kamera.
Tipster tersebut mengungkapkannya pada situs microblogging Weibo, serta membocorkan informasi bahwa seri smartphone ini, akan menggunakan tiga kamera utama dengan resolusi 50MP.
Dilansir dari Techdaily, seperti dikutip dari Gizmochina, sesuai unggahan media sosial, perusahaan berencana meluncurkan smartphone dengan resolusi kamera 50+50+50 MP di bagian belakang. Ini akan mencakup sensor utama yang besar, bersama dengan lensa sudut ultra lebar resolusi tinggi, dan kamera telefoto periskopik beresolusi tajam.
Sesuai dengan rumor sebelumnya, yang mengungkapkan bahwa Mi 12 Series menggunakan kamera utama 50 MP. Apalagi, ponsel ini merupakan seri flagship dari Xiaomi.
Bukan hanya dari segi kamera saja yang dahsyat. Terdapat bocoran lain yang mengatakan, Mi 12 Series akan menggandeng chipset terbaik dari Qualcomm saat ini, yaitu Snapdragon 888.
Bocoran soal kapasitas baterai pun turut diperbincangkan. Smartphone ini akan hadir dengan kapasitas baterai 5000mAh, dengan dukungan fitur ‘pengisian daya cepat 120W’, serta tak lupa ‘pengisian daya cepat nirkabel 100W’. Wow! (LCY)