Teknostyle – 14 November 2024, Indosat Ooredoo Hutchison dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk resmi meluncurkan Sahabat-AI tahap pertama. Sahabat-AI merupakan suatu Large Language Model (LLM) open-source yang menggunakan Bahasa Indonesia dan berbagai bahasa daerah lainnya. Peluncuran tersebut menjadi salah satu rangkaian acara Indonesia AI Day 2024.
Tema utama peluncuran Sahabat AI adalah semangat gotong royong sebagai upaya dalam memberdayakan Indonesia melalui ekosistem LLM open-source. Tokoh-tokoh penting yang turut hadir pada gelaran ini termasuk Menteri BUMN, NVIDIA founder and CEO, President Director and CEO Indosat Ooredoo Hutchison, dan Direktur Utama GoTo, Patrick Walujo.
Gibran Rakabuming Raka, Wakil Presiden Republik Indonesia, menyampaikan. “Indonesia sebagai sebuah negara besar yang mempunyai cita-cita menggapai Indonesia Emas di tahun 2045. Memiliki aset penting yang harus dikelola dengan sangat baik, yaitu sumber daya manusianya, yang pada tahun 2030-an akan mengalami puncak bonus demografi. Kemampuan sumber daya manusia yang unggul akan sangat menentukan kemajuan suatu bangsa. Apalagi di era disrupsi teknologi saat ini yang berkembang begitu cepat, termasuk salah satunya adalah artificial intelligence (AI). Pemerintah terus berkomitmen untuk meningkatkan kesiapan sumber daya manusia serta menciptakan ekosistem yang memampukan para generasi muda untuk berinovasi, melakukan modifikasi & menciptakan pengembangan teknologi termasuk yang berbasis AI, baik dari sisi ekonomi, sosial, budaya dan Bahasa.” Ujarnya
Ekosistem Sahabat-AI merupakan ekosistem terbuka yang saling menghubungkan antara universitas, lembaga riset, media, pemerintah, dan mitra lainnya. Lebih jauh lagi, melibatkan pula berbagai universitas ternama di Indonesia. Seperti Universitas Gadjah Mada, Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, dan Intitut Pertanian Bogor.
Kemampuan Sabahat-AI secara garis besarnya, yaitu dapat memproses data dengan jumlah besar Berbahasa Indonesia dan bahasa daerah sekaligus. Sahabat-AI dengan platform AI full-stack NVIDIA dan menghadirkan solusi teknologi bagi kebutuhan sehari-hari masyarakat Indonesia. Pada tahap pertama, Sahabat-AI akan hadir dengan model LLM berparameter 8 dan 9 miliar.
Indosat Group, yang bekerja sama erat dengan NVIDIA di Indonesia, akan terus mendukung pengembangan ekosistem Sahabat-AI menggunakan GPU Merdeka yang merupakan Sovereign AI Cloud yang mengimplementasikan fitur NVIDIA accelerated computing. Seiring dengan langkah Indonesia menuju Visi Indonesia Emas 2045, inisiatif seperti Sahabat-AI memainkan peran krusial dalam memposisikan negara ini sebagai pemimpin inovasi AI. Sahabat-AI tidak hanya akan mendorong literasi digital di Indonesia tetapi juga mempercepat pertumbuhan di berbagai sektor penting