Teknostyle – Infinix resmi meluncurkan edisi terbarunya, yaitu Note 40 Series Racing Edition di Indonesia pada Senin, 24 Juni 2024 kemarin. Peluncuran edisi terbarunya ini berlokasi di Real Auto Workshop, Jakarta dengan tema “Infinix Note 40 Series Racing Edition Exclusive Media Experience.”
Kali ini Infinix hadirkan smartphone dengan desain eksklusif berkonsep mobil balap hasil kolaborasi dengan BMW Designworks. Infinix Note 40 Series Racing Edition ini meneruskan dari Note 40 Series sebelumnya. Hal ini juga diungkapkan oleh Sergio Ticoalu yang merupakan Head of Marketing Infinix Indonesia.
“Meneruskan kesuksesan Note 40 Series versi sebelumnya yang mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat. Kami mencoba untuk berjalan ke level berikutnya dengan menghadirkan Note 40 Series Racing Edition. Lewat inovasi ini, kami mencoba menawarkan smartphone yang tak hanya unggul di performa, namun juga desain premium khas elemen racing yang dibantu oleh BMW Designworks.” Ujarnya
Desain eksklusif pada Infinix Note 40 Series Racing Edition bertemakan Wings of Speed yang menonjolkan garis aerodinamis pada body belakang smartphone tersebut. Dikombinasikan dengan kehadiran simbol triwarna ikonik dari BMW dan material komposit PC+PMMA dengan finishing metalik memberikan kesan eksklusif dan dinamis.
Untuk spesifikasi dari edisi ini masih dengan spesifikasi unggulannya, yaitu teknologi All-Round FastCharge 2.0 yang ditenagai oleh chip Cheetah X1. Serta 20W Wireless MagCharge yang memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Didukung juga oleh layar 3D Curved AMOLED 120Hz untuk menghadirkan pengalaman visual yang luar biasa. Edisi spesial ini dijual dengan harga spesial Rp2.729.000 saja lho.
Pada event peluncurannya ini, Infinix mengajak Revy Vamela yang merupakan drifter profesional sebagai bintang utama. Infinix juga mengajak XFans yang beruntung untuk drifting bersama Revy Vamela. Untuk syarat dan ketentuannya dapat dilihat langsung di Instagram Infinix Indonesia @infinixid