Teknostyle – Setelah sukses menjual 2021 Porsche Taycan Electric Vehicle (EV) hingga 19,822 unit, kini raksasa mobil sport asal Stuttgart meningkatkan jarak tempuh, teknologi, dan opsi warna. Melansir dari autoexpress.co.uk, Porsche menyiapkan update untuk Taycan model tahun 2022, yaitu Taycan dan Taycan Cross Turismo.
Lebih lanjut, update yang Porsche lakukan bukanlah sebuah model yang baru, melainkan berkat beberapa kemajuan teknologi. Porsche berharap untuk meningkatkan performanya.
Mulanya, Porsche Taycan memiliki mode drive ‘Normal’ atau ‘Range’. Mobil ini akan memisahkan motor listrik depan saat di bawah beban parsial. Saat mengemudi, penggerak otomatis berhenti oleh mesin belakang. Kemudian, motor listrik merespon dengan cepat hanya dalam milidetik saat pengemudi membutuhkan daya lebih banyak.
Selain itu, Turbo Charging Planner juga telah meningkatkan teknologi manajemen termal dan memungkinkan baterai 800V dipanaskan ke suhu yang lebih tinggi dari sebelumnya. Suhu baterai dibatasi dalam siklus pengisian daya saat langit-langit diangkat, sehingga memungkinkan pengisian yang lebih besar dan cepat. Lebih lanjut, Porsche mengklaim bahwa limbah panas sekarang digunakan untuk mengatur suhu baterai dengan lebih baik.
Untuk pertama kalinya sistem infotainment PCM generasi ke-6 Taycan dapat menerima integrasi Android Auto, selain konektivitas Apple Carplay, sehingga teknologi ‘Voice Pilot’ dari Porsche telah menerima peningkatan pengenalan suara.
Kemudian, 2022 Taycan akan memiliki parkir remote control melalui sistem ‘Remote Park Assist’ opsional. Jadi, memungkinkan pengguna memarkirkan Taycan tanpa pengemudi dengan aplikasi smartphone. Mobil juga dapat diparkir secara mandiri di tempat tegak lurus atau garasi, dengan menggunakan sensor ultrasonik dan kamera eksterior.
Meskipun tidak ada modifikasi atau model baru untuk peningkatan tersebut, Porsche menawarkan berbagai macam warna cat baru dari paket ‘Paint to Sample’ dan ‘Paint to Sample Plus’ pertama menambahkan 65 warna, termasuk warna historis Rubystar Red dan Riviera Blue, Namun, ‘Paint to Sample Plus’ memberi pelanggan fleksibilitas warna yang hampir lengkap.
Baca Juga: Indonesia: Investasi dan Terjun ke Sektor Kendaraan Listrik
Porsche Taycan, termasuk model Cross Turismo, akan tersedia pada bulan September tahun ini. Namun Porsche belum mengungkapkan lebih lanjut mengenai harga. Meskipun banyak yang berharap tidak terjadi perubahan besar pada harga, saat ini berkisar 72,850 Euro. (ZD)