Teknostyle, – Beberapa waktu lalu, permintaan tabung oksigen melonjak drastis seiring meningkatnya angka kasus positif covid-19. Selain harga tabungnya sendiri yang melambung, untuk mengisi ulang tabungnya dengan oksigen medis pun orang harus bersusah payah. Barang yang selama ini jarang kita perhatikan karena mudah didapatkan secara gratis di udara, berubah menjadi sangat berharga bagi sebagian orang.
Seiring langkanya tabung oksigen, berbagai situs e-commerce di Indonesia mulai mengiklankan produk Oxygen Concentrator. Bahkan, di berita-berita nasional pun diramaikan dengan negara-negara sahabat yang menghibahkan alat bernama Oxygen Concentrator yang sebelumnya jarang ditangkap telinga masyarakat Indonesia. Sebenarnya apa sih alat yang mulai dicari dan disimpan untuk berjaga-jaga dari dampak penyakit covid-19 ini?
Alat medis yang dapat digunakan tanpa bergantung pada alat lainnya ini, sesuai namanya, mampu menghasilkan oksigen. Dia mengambil udara bebas yang mengandung sekitar79% nitrogen dan 21% oksigen, untuk kemudian diproses sedemikian rupa sehingga membuang kadar nitrogen dan menghasilkan konsentrasi oksigen menjadi sekitar 90-95%. Oleh karena itu, berbeda dengan tabung oksigen yang harus diisi ulang ketika habis, Oxygen Concentrator dapat terus berfungsi asal listrik atau baterainya tersedia.
Pada konteksnya sebagai penyelamat nyawa saat pandemi, Oxygen Concentrator merupakan alat portable yang sangat membantu India menghadapi outbreak ketiga pada Mei 2021. Di kala ratusan ribu kasus positif ditemukan setiap harinya, kebutuhan oksigen medis langsung meningkat. Pasokan oksigen murni dan tabung oksigen pun ludes. Akhirnya, dengan memperbanyak penggunaan alat ini, India sedikit mampu mengisi gap kebutuhan dan ketersediaan oksigen pada saat itu.
Indonesia sempat dihujat oleh netizennya ketika mengirimkan bantuan tabung oksigen dan Oxygen Concentrator ke India. Namun, kini sebaliknya, justru Indonesia mendapatkan bantuan alat-alat tersebut dari India ketika varian delta mulai menyebar di Indonesia. Alat ini pun mulai dijual bebas di situs belanja daring dengan harga yang cenderung murah. Namun, mengingat kegunaannya, Oxygen Concentrator merupakan alternatif untuk digunakan sebagai penopang penyedia oksigen ketika dibutuhkan. (GSRD)